"Terima kasih,
Anda telah berada di beranda rumah Shopfloor Improvement Specialist, disinilah tempat berbagi pengetahuan & pengalaman tentang penerapan 5R sehari-hari".
Anda telah berada di beranda rumah Shopfloor Improvement Specialist, disinilah tempat berbagi pengetahuan & pengalaman tentang penerapan 5R sehari-hari".
"Mengapa 5R?"
...adalah dasar dalam membangun industri yang mampu bersaing dan mewujudkan cita-citanya menjadi perusahaan yang lebih baik dari segi mutu produk dan pelayanannya (Better Quality), pengiriman produk atau pelayanan yang tepat waktu (Faster Delivery) dan operasional berbiaya rendah (Cost Effective). Untuk mencapai hal tersebut diperlukan 3 pilar QCD (Quality - Cost - Delivery) agar menjadi sebuah industri yang mumpuni, pilar-pilar ini harus ditopang oleh pondasi yang kokoh : Budaya Kerja Disiplin 5R. Sebagai gambaran singkat inilah wujud Rumah Kita.
Budaya Disiplin 5R : Hubungan yang harmonis antara Manusia yang berjiwa (KaiZen) terhadap Tempat Kerja (GenBa)
Penerapan 5R adalah suatu cara untuk membangun dan memelihara sebuah lingkungan yang bermutu di dalam sebuah organisasi. 5R adalah sekelompok cara-cara untuk memajukan organisasi tempat kerja (GENBA), menjamin kesesuaiannya dengan standar yang ada dan memelihara semangat untuk melakukan improvement yang berkesinambungan (KAIZEN).
Sasaran 5R
Sasaran akhir dari penerapan 5R adalah menciptakan karyawan yang rajIN (SWA DISIPLIN) pada pekerjaannya. Caranya adalah dengan memelihara tempat kerjanya. Dimulai di area kerjanya, dari yang mudah dikerjakan dan saat itu juga mengerjakannya sehingga menjadi bagian dari pekerjaannya bukan pekerjaan tambahan.
Prinsip & Kunci Sukses
5R adalah pondasi untuk membangun manajemen mutu yang efektif, prasyarat untuk menghasilkan produk dan jasa yang baik. Agar pesan tentang 5R berhasil disampaikan ke seluruh organisasi dan memperoleh partisipasi total di dalam penerapannya, maka pelaksanaannya dapat dilaksanakan secara sistematis langkah demi langkah.
Semoga bermanfaat.
--- "Salam 5R!" ---